Kamis, 24 Oktober 2013

Entrepreneur Talks 2013 - UI




Entrepreneur Talks 2013

Dalam rangka menumbuhkan, mengedukasi dan menciptakan semangat kewirausahaan pada generasi muda sebagai pejuang kesejahteraan Bangsa Indonesia, maka Unit Kegiatan Mahasiswa Center for Entrepreneurship Development Studies (CEDS) Universitas Indonesia menyelenggarakan Entrepreneur Talks 2013 (E-Talks 2013) dengan tema Inovation War”.
Diselenggarakan pada 20-23 November 2013 pukul 09.00-16.00 di Gedung Pusat Studi Jepang, Kampus UI Depok. Kegiatan ini merupakan wadah eksplorasi tingkat NASIONAL bagi para pelajar dan mahasiswa yang dikemas dalam bentuk bazaar, kompetisi ide bisnis kreatif, workshop, dan seminar.
 
Bazaar
Diadakan selama dua hari dengan memamerkan berbagai produk hasil kreativitas anak bangsa. Lebih dari 50 stand bazaar akan meramaikan acara ini.
Kompetisi Ide Bisnis Kreatif
Kompetisi terbuka untuk pelajar SMA dan yang sederajat di seluruh Indonesia dengan tema “Studentpreneur”. Diselenggarakan mulai 1 Oktober – 2 November 2013. Rebut total hadiah 20 juta rupiah !

National Workshop
Dengan tema Mastering Business Plan : Learn, Practice, and Experience it! peserta akan dilatih langsung oleh mentor berpengalaman untuk menyusun Business Plan sebagai strategi bisnis. Workshop terbuka bagi seluruh Mahasiswa dari seluruh Indonesia yang diadakan pada tanggal 20 dan 21 November 2013. Biaya pendaftaran  sebesar Rp 200.000- termasuk akomodasi selama 2 hari di Depok ( konsumsi, penginapan, transport ). Selain itu, peserta berkesempatan untuk mendapatkan hadiah dengan total 30 juta rupiah diakhir workshop ! Dan jangan lewatkan memperoleh ilmu langsung dari para pembicara-pembicara yang sudah mempunyai jam terbang nasional bahkan internasional ! Workshop ini hanya dibuka untuk 120 peserta pendaftar pertama, yaa sangat terbatas dan eksklusif.
Daftarkan dirimu dengan mengunduh formulir pendaftaran di group FB Etalks UI 2013 atau twitter @Etalks_UI di favorite !

Etalks 2013 Seminar
Diselenggarakan dengan tema Innovation War : Ready for Facing the Economic Asean Society 2015, Etalks 2013 pada tanggal 23 November 2013. Acara E-Talks 2 dikemas dalam rangkaian talkshow seputar bisnis untuk membangun motivasi berusaha bagi peserta E-Talks 2013. Materi yang akan disampaikan adalah “Smart and Innovative in Starting and Maintaining your Business” pada sesi pertama dan “The Art in Innovation War for Entrepreneur” pada sesi kedua. Seminar ini menghadirkan Bob Sadino, Sandiaga Uno, Wahyu Aditya, dan Shana Fatina, sebagai pembicara.

Registration Fee
October : Rp25.000,-
1-22 November : Rp30.000,-
On the spot : Rp35.000,-
Include seminar kit, guide book, lunch, snack, and certificate.
Register by sending sms ( Nama_institusi_nomorhp ) ke 083877989518 ( Sulfani )

Jadi, nunggu apa sob ? Yuk daftarkan dirimu !
Untuk info acara dan pendaftaran lebih lanjut silahkan menghubungi contact person: 085267363364 ( Pratiwi )
Dan jangan lupa terus pantau fanpage Facebook kami “Etalks UI 2013” dan follow twitter @Etalks_UI.
Student Today, Entrepreneur Also!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar